Buku Tamu

=Isikan Buku Tamu Anda=>
SHOUT

Senin, 24 Desember 2012

“Bat Boy”



Seperti yang kita ketahui, ada golongan atau kelompok umur dalam perkembangan manusia, disini penulis akan mencoba untuk menerangkan beberapa kegiatan yang dilakukan manusia dalam golongan umur remaja awal hingga umur remaja yang akan memasuki usia dewasa.
Sebenarnya banyak kegiatan yang di lakukan dalam tahapan umur segini, salah satunya adalah “Bat Boy”. Seperti julukan yang di berikan, orang-orang pada tahap “remaja” ini kerap sekali melakukan hal yang bisa di bilang menyalahi kodrat, hal-hal yang di lakukan anak yang mendapat julukan “Bat Boy” ini adalah, ketika malam dia bangun dan ketika pagi dia tidur.
Sebetulnya dalam segi kesehatan, kebiasaan semacam ini dapat menimbulkan banyak penyakit, salah satunya adalah paru-paru basah, karna setiap malam remaja yang melakukan kebiasaan ini terkena angin malam yang sifatnya kurang baik untuk kesehatan (sok jadi dokter….. hehehehe ).
Bukan namanya “remaja” kalau mentaati peraturan yang sudah ada ( bobok pada waktunya ), mungkin dapat di katakan dalam usia “remaja” keadaan psikologi anak masih dalam tahap “emosi labil”, jadi  “remaja” ini hanya bisa berontak dan melakukan hal yang dia inginkan tanpa memikirkan   dampak setelahnya.
Tapi inilah kehidupan yang sesungguhnya, “kalau kita tidak melakukannya sekarang, terus kapan ???” kata salah satu remaja, memang cukup benar juga kata dari remaja tersebut, karena kalau tidak di lakukan pada masa remaja, masak di lakukan pada masa dewasa ??? wah kalau itu terjadi dampaknya akan lebih bahaya, karna kalau orang sudah dewasa tapi masih berfikiran seperti anak remaja berarti orang tersebut mengalami penghambatan dalam pola pikir ( ya bisa di bilang dengan up normal lah….. hehe ).
Kembali kepada julukan “Bat Boy”, remaja melakukan kegiatan tersebut bukan karna hanya demi senang-senang belaka, tapi juga di gunakan untuk menenangkan jiwa dan pikiran ( mungkin waktu malam lebih tenang dari pada waktu pagi ataupun siang ), tapi semua itu tergantung kepada individu masing-masing, bolehlah kita begadang, tetapi kita juga wajib menjaga kesehatan kita.
Jadi semua itu akan menjadi baik selama masih dalam kadar normal atau tidak berlebih-lebihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar